ADVOKASI PENINGKATAN PENCAPAIAN PROGRAM GIZI

Dinas kesehatan kabupaten Lampung Utara mengadakan kegiatan Advokasi Peningkatan Pencapaian Program Gizi di Aula Tapis Pemda pada tanggal 24 Mei 2016. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Setdakab Lampung Utara, Direktur Bina Gizi Kemenkes, Anggota DPRD, Plt. Kadis Kesehatan, Kepala Santer, Camat, PKK dan Organisasi Profesi.

Dalam sambutan Bupati yang disampaikan oleh Asisten Bidang Administrasi Umum, Keberhasilan pembangunan sangat dipengaruhi oleh SDM sedangkan cara meningkatkan SDM salah satunya adalah dengan peningkatan gizi. Peningkatan gizi di Lampung Utara terus digalakkan ditandai dengan penurunan kasus gizi buruk dari tahun ke tahun.

Sedangkan dalam paparannya Direktur Gizi Kemenkes menyampaikan bahwa gizi tidak hanya erat dengan dunia kesehatan, gizi juga berkaitan dengan bidang lain seperti pertanian. Perbaikan pangan menuju masayarakat dan perseorangan yang sehat, aktif dan produktif.

Konsep berfikir selama ini perlu dirubah dengan membalik mind set para penyedia pangan. Selama ini petani cenderung mengkonsumsi barang sortir mutu kurang baik sedangkan produk yang bermutu baik dijual kepada konsumen. Dengan kondisi ini gizi petani dan keluarga menjadi buruk.






Comments

Popular posts from this blog

GUBERNUR TINJAU OPERASI PASAR MINYAK GORENG DI LAMPUNG TIMUR

GILIRAN SRI JAYA DAN LEPANG TENGAH